HALOOKI, Palembang: Indosat Ooredoo Hutchison (IOH), melalui brand Indosat HiFi, resmi meluncurkan HiFi Air, layanan internet rumah nirkabel berkecepatan tinggi yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di Sumatra. Layanan ini hadir sebagai solusi internet cepat bagi keluarga dan usaha kecil-menengah (UKM) tanpa perlu instalasi kabel yang rumit atau biaya besar. HiFi Air menyasar daerah yang belum terjangkau jaringan kabel atau fiber optik dengan menawarkan akses internet yang hemat dan cepat.
HiFi Air memanfaatkan teknologi Fixed Wireless Access (FWA) yang memungkinkan pengguna terhubung langsung ke internet tanpa memerlukan kabel fisik. Pengguna dapat mengaktifkan modem WiFi sendiri tanpa bantuan teknisi, serta bebas biaya instalasi tambahan. Layanan ini telah tersedia di seluruh Kota/Kabupaten di Sumatra dan didukung oleh jaringan 4.5G+ Indosat untuk memastikan koneksi internet yang cepat dan berkualitas.
Peluncuran HiFi Air di Sumatra merupakan bagian dari komitmen Indosat untuk memperluas inklusi digital di seluruh Indonesia, terutama di wilayah terpencil yang memiliki keterbatasan akses internet. Layanan ini juga hadir dengan skema prabayar yang fleksibel, di mana pengguna hanya membayar sesuai kebutuhan, tanpa biaya langganan bulanan atau instalasi.
“HiFi Air memberikan akses internet berkualitas langsung ke rumah-rumah dan pelaku UMKM di Sumatra tanpa ketergantungan pada jaringan kabel. Ini adalah bagian dari upaya kami untuk memastikan masyarakat di wilayah ini dapat menikmati konektivitas cepat dan andal, sehingga mereka bisa lebih produktif dalam aktivitas sehari-hari maupun mendukung pertumbuhan ekonomi lokal,” ujar EVP-Head of Circle Sumatra Indosat Ooredoo Hutchison, Agus Sulistio, dalam siaran pers yang diterima HALOOKI, Selasa (21/1/2025).
Untuk mendukung layanan HiFi Air, Indosat bekerja sama dengan Nokia dalam menyediakan modem Wi-Fi router Nokia Fastmile 5G yang mendukung konektivitas 5G dan 4G Cat. 19. Modem ini dibundling dengan kuota awal 50GB. Selama periode promo hingga Februari 2025, pelanggan bisa mendapatkan bundling HiFi Air dan modem Nokia hanya dengan Rp799.000 (dari harga normal Rp3.500.000). Modem ini juga dilengkapi dengan teknologi dual-band Wi-Fi 6, mampu menghubungkan hingga 128 perangkat secara bersamaan, cocok untuk keluarga besar atau UMKM yang membutuhkan koneksi internet stabil.
Selain itu, pelanggan HiFi Air dapat dengan mudah mengisi ulang kuota mereka dengan berbagai pilihan paket tambahan, salah satunya Paket Booster 20GB yang hanya seharga Rp20.000. Layanan HiFi Air kini dapat diperoleh di 3Store, 3Kiosk, dan berbagai outlet retail yang bekerja sama dengan Indosat di Sumatra.